Langsung ke konten utama

Ordinary

"If what you see by the eye doesn't please you, then close your eyes and see from the heart. Because the heart can see beauty and love more than the eyes can ever wonder"

Mungkin hidup ini tak banyak membuat kita puas. Keluhan-keluhan yang kadang diungkapkan hanya untuk alasan emosional. Umurmu sudah 21, tapi apa yang sudah dilakukan untuk hidupmu?

Aku pernah jatuh dari ketinggian, merasakan dada ini begitu sesak seperti disayat ribuan pisau bersamaan. Merasakan sendiri dalam sepi yang berkepanjangan meski angin menghempasku diseluruh tubuh, menggoyang tubuhku kesana-kemari tanpa arah. Dingin dan sepi. Tapi kemudian jatuh dan sakit.
Aku tak sempat berpikir saat aku ada diawang-awang, bagaimana bisa aku melihat sekeliling dengan mata jelas sedangkan air mata yang terbang kesana-sini. Belum lagi ketika aku menyentuh tanah. Lemas tak bernyawa, kaki, tangan, tubuh, dan wajahku penuh luka. Ketika itu tiba aku ingin hujan, aku ingin hujan bersamaku kemudian dengan lembut menyentuh pipi yang sudah basah. If what you see by the eye doesn't please you, then close your eyes and see from the heart. Because the heart can see beauty and love more than the eyes can ever wonder. Aku mulai memejamkan mataku lalu tertidur.


Hari-hari berlalu tanpa aku tau. Lukaku mulai sembuh. Tangan dan kaki sudah aku gerakkan seperti biasa, wajahku kembali dapat membedakan mana air panas mana air dingin. Tapi ada yang lain, hatiku tak berubah. Masih sakit seperti sebelumnya. Seringkali manusia bicara tentang cinta, perasaan yang tidak pernah bisa dilupakannya. Hari-hari yang membara serta luapan cinta yang meletup-letup jadi alasan ketidakmengertian. Padahal itu cuma perasaan saling percaya, keinginan melindungi dan kebutuhan hasrat yang bergejolak. Cinta adalah hal yang paling rasional yang pernah aku tau, akurat dan pasti. Jika masih saja cinta berdefinisi irasional yang tidak pernah bisa dijelaskan, maka cepat atau lambat luka itu akan menganga lagi. Perasaan dengan mudah mengerti dan memahami apa yang terjadi dihati, tanpa tau, tanpa memberikan kesempatan berpikir untuk bilang 'kau tak mampu'.

Mulai hari ini sudah aku tegaskan pada hati, aku takkan kembali. Biar aku telan bulat-bulat apa yang telah aku buat. Biar aku bisa memperbaiki banyak hal, memperbaiki diri sendiri.

-eka-

Komentar

Postingan populer dari blog ini

CURHAT #1

Lagi dilanda rindu nih. Biasanya tiap pagi ada yang matiin alarm, nyuciin baju dan sprei, adanya bangunin buat berangkat kerja, ada temen beli jajan ke warung emak isal, ada temen ke Indomaret, ATM dan toko pakan kucing langganan. Sekarang Aku apa-apa sendiri. Udah hampir sebulan teman tidur alias adikku tertjinta mesti merantau ke Malang-Jawa Timur demi menggapai cita-cita. Dari awal kelas 12, sebenernya gue yang paling semangat sih untuk ngarahin sebenernya passion Ade Nur ke mana. Dia banyak konsultasi sampe belajar tes dan lain-lain yang dibutuhkan. Sampai akhirnya ikutan tes masuk PTN, kayak SNMPTN, SBMPTN, UM Undip dan SIMAK UI. Dan terterimalah di UNBRAW, dengan jurusan favoritnya yaitu Antropologi. Alhamdulillah. Seneng dengernya, semangat juga ngurusin ina ini, ita itu yang diperluin. Sampe anter pindahan dan ospek juga. Tapi pas pulang, gue mewek. Yha, gimana nggak sedih, ya. Selain jadi Adik, Ade Nur mungkin bisa dibilang teman baik, teman curhat terpecaya untuk hal-h

ALIHKAN

Damai di dalam jiwa yang sering kita rasa dan perasaan terlena yang sering kita ungkap itu tak lagi ada. Mungkin dimakan oleh kayu-kayu harapan yang pernah kamu buat, atau mungkin sudah habis dimakan rayap-rayap yang kelaparan karena rumah itu tak pernah jadi. Beberapa hari ini aku selalu bertanya pada Tuhan yang aku tahu meskipun aku tak bertanya padanya Dia selalu menjawab semuanya. Apa yang aku pertanyakan adalah kenyataan. . . Logika yang sudah begitu lama kau puja.